Satu Orang tak di Kenal Meninggal Dunia Membikin Bupati Kapuas Heboh
Kuala Kapuas -MKNews- Satu orang tak di kenal dari luar daerah datang ke Kuala Kapuas, Senin (23/03/2020) dalam keadaan sakit hingga meninggal dunia.
mendengar hal itu, Bupati Kuala Kapuas Ir. Ben Brahim S. Bahat, MM, MT. ingin mencari tau identitasnya hingga ke posko perbatasan polsek kapuas timur.
informasi sementara yang didapat media ini, satu orang dari luar daerah tersebut meninggal dunia dalam perjalanan saat dibawa tim balakar 545 kapuas diserta oknum kepolisan setempat.
Ben Brahim S. Bahat merasa khawatir jikalau orang tak dikenal tersebut terinveksi virus corona hingga meminta pihak yang menolong mayat tersebut harus dicek kesehatannya.
“Supaya penyakit yang ada pada mayat itu tidak menular ke penolongnya dan penolongnya tidak menularkannya ke orang lain,” ujarnya saat berada di perbatasan posko polsek kapuas timur. (Heri)