Bupati Seruyan Ingatkan Warga Jangan Golput di Pilkada Kalteng


Seruyan MKNews-Bupati Seruyan, Yulhaidir mengingatkan kepada masyarakat agar tidak golput saat Pilkada Kalteng 9 Desember 2020 mendatang.

Yulhaidir menegaskan, masyarakat Seruyan harus menggunakan hak pilihnya untuk menuntun pemimpin Kalteng periode selanjutnya.

“Jangan golput, gunakan hak pilihnya dengan baik. Satu suara sangat menentukan untuk kemajuan Provinsi Kalteng ke depan,” kata Yulhaidir, Kamis, 30 Juli 2020

Pesan lainnya, agar masyarakat dapat terus memelihara situasi kondusif di Kabupaten Seruyan, sehingga seluruh tahapan pilkada berjalan dengan aman dan lancar.

“Peran dari seluruh masyarakat untuk memelihara situasi keamanan dan ketertiban sangat diharapkan guna kesuksesan pilkada,” terangnya.

Dia mengajak masyarakat agar bersama-sama untuk dapat membantu tugas personel TNI Polri dalam menjaga dan memelihara kondusivitas daerah. (rudin)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url