Sosialisasi Operasi Bina Karuna Telabang 2020, Polda Kalteng Kunjungi Kantor Kelurahan Menteng
Polda Kalteng - Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., melalui Dirbinmas Kombes Pol. Ebet Gunandar, S.I.K., memberikan sosialisasi terkait pelaksanaan Operasi Bina Karuna Telabang 2020 di Kantor Kelurahan Menteng Jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya, Kalteng, Kamis (13/08/2020) pagi.
"Operasi Bina Karuna telabang 2020 ini merupakan salah satu upaya Polda Kalteng guna mencegah terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla)," kata Dirbinmas ketika memberikan sosialisasi yang dihadiri Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa serta Tim Manggala Agni Kelurahan Menteng.
Ebet menjelaskan, Pulau Kalimantan khususnya wilayah hukum Polda Kalteng merupakan paparan tanah gambut. Jika terjadinya musim kemarau, potensi terjadinya Karhutla sangat besar.
"Untuk itu, dengan diselenggarakannya Operasi Bina Karuna Telabang 2020 ini diharapkan mampu menekan serta meningkatkan kesadaran warga ketika membuka lahan untuk bercocok tanam jangan sampai dilakukan dengan cara dibakar," tuturnya yang kepada Lurah Menteng, Rossalinda Rahmanasari dan Mahasiswa Universitas Palangka Raya (UPR) yang sedang KKN di Kelurahan Menteng.
Disamping itu, pada kesempatan tersebut anggota yang terlibat dalam operasi juga memberikan informasi maklumat Kapolda Kalteng tentang larangan membuka lahan dengan cara dibakar. Bahkan, jika menemukan titik api bisa dilaporkan melalui aplikasi Hanyaken Musuh melalui Hp masing-masing."Apa bila ditemukan hot spot segera lakukan tindakan pemadaman," tutupnya.(dk.u)