Babinsa Koramil 1015-08/Mbk ikut Tuntaskan Masalah Sengketa Warga


Sampit-MKNews-Bintara Pembina Desa Koramil 1015-08/Mbk Praka Murrozi rapat dalam penyelesaian dan mencari solusi atas permasalahan tanah warga Desa Telaga Baru. Kegiatan rapat tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Telaga Baru, Rabu (28/10/20) pada pukul 09.30 WIB

Permasalahan warga atas batas tanah ini bisa saja mencuat ke permukaan dan masuk dalam ranah hukum perdata serta penyelesaian kasusnya tidak mudah, terutama masalah batas tanah kepemilikan

Namun meski banyak kasus yang muncul ke permukaan, Kepala Desa Telaga Baru mengaku, keberadaan Babinsa ini sangat membantu mereka dalam kelancaran tugasnya untuk menyelesaikan konflik lahan yang muncul di tengah masyarakat di kampungnya agar permasalahan tersebut tidak masuk di ranah hukum

Babinsa Praka Murrozi mengaku, Praka Murrozi  pun menyadari banyaknya kasus-kasus tanah yang ditemui di daerah binaannya dan Praka Murrozi  berharap, dalam membantu penyelesaian konflik tanah di masyarakat dapat berjalan dengan baik tanpa masuk ke ranah hukum serta tentunya tanpa ada kekerasan yang akan merugikan kedua belah pihak

“Kita juga berharap kerjasama masyarakat dalam penyelesaian masalah ini, kalau ada pertemuan mediasi, hendaknya kedua belah pihak hadir sehingga mudah untuk mencari jalan penyelesaian yang terbaik,” harapan Praka Murrozi

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url