Perangi Covid-19, Kodim 1015/Sampit Bagi-bagi Masker dan Sembako bersama Fordayak
Sampit-MKNews-Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang membutuhkan di tengah pandemi Corona Virus Disease (Covid-19), Kodim 1015/Sampit menggelar Bakti Sosial bagi-bagi sembako dan masker, Sabtu (20/02/21)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota Kodim 1015/Sampit, Ketua Fordayak Kabupaten Kotim beserta anggota Fordayak
Sertu Sugianur selaku Babinsa 1015-07/Bgd mengungkapkan, pembagian sembako kepada warga terdampak merupakan wujud kepedulian anggota Kodim 1015/Sampit guna meringankan beban mereka
"Kodim 1015/Sampit menyalurkan 30 paket sembako dan 600 masker kepada Desa Bagendang Hilir Kec. Mentaya Hilir Utara, Desa Bapeang. Kec. Mentawa Baru Ketapang, Desa Bagendang Tengah.(Ramban) Kec. Mentaya Hilir Utara", ungkap Sertu Sugian Noer selaku Babinsa 1015-07/Bgd
Sertu Sugian Noer selaku Babinsa 1015-07/Bgd mengatakan, di situasi Pandemi Covid 19 penggunaan masker sangatlah penting sebagai langkah untuk memutus rantai penyebaran Covid 19
“Selain itu pemakaian masker merupakan bentuk implementasi dan sosialisasi himbauan pemerintah dalam penerapan protokol terhadap penanganan Covid-19.” Ujar Sertu Sugian Noer selaku Babinsa 1015-07/Bgd
Secara terpisah Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari juga menghimbau masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah. “Kita tidak boleh menganggap remeh terhadap penyebaran virus Corona atau terlalu over confident sehingga kurang berhati-hati menyikapi wabah Covid-19.” Kata Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari
Hal ini karena penularan virus Corona tidak bisa dideteksi atau dilihat dengan kasat mata.
"Perlu diingat, bahwa penyebaran virus Corona sangat mudah dan sangat cepat sehingga kita semua harus lebih hati-hati dan waspada", tegas Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari
"Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari mengajak kepada masyarakat Kabupaten Kotim marilah kita ikuti anjuran anjuran atau himbauan yang sudah disampaikan aparat pemerintah tentang protokol penanganan wabah Corona. Tetap tinggal di rumah apabila tidak ada kepentingan atau hal-hal yang sangat penting untuk keluar rumah. Jika harus keluar rumah gunakan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan atau keramaian jika memang tidak sangat penting, serta menjaga kebersihan dengan mencuci tangan dan membersihkan perlengkapan serta mandi setelah bepergian,” terang Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari
Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari juga menambahkan, dalam kegiatan pembagian sembako tersebut, juga dilakukan sosialisasi agar masyarakat mematuhi imbauan pemerintah. Mengingat hal itu diperlukan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona agar tidak meluas
“Dengan mengikuti anjuran pemerintah, semoga kita senantiasa diberikan Kesehatan dan Kabupaten Kotim akan tetap aman, nyaman dan cepat kembali seperti sedia kala.” pungkas Dandim 1015/Sampit Letkol Czi Akhmad Safari