Koramil 1013-02/Montallat Gotong Royong Bersihkan Jalan Poros
Muara Teweh, MKNews- Koramil 1013-02/Montallat bersama beberapa unsur lainnya laksanakan Gotong Royong di jalan poros menuju Kelurahan Montallat dua dengan pembersihan kiri kanan badan jalan sepanjang kurang lebih 2,5 km. Kamis 25/03/2021.
Adapun unsur-unsur yang hadir di kegiatan yaitu Camat beserta stafnya, Kapolsek dan Babinkamtibmas, Plh Danramil dan Babinsa, Lurah beserta stafnya, Dinas PU, Seluruh RT dan Masyarakat Kelurahan Montallat dua.
Dan juga sebagai generasi muda yang peduli terhadap lingkungan, SMA 1 Montallat dua ikut bergabung dalam kegiatan Gotong Royong pembersihan jalan
Plh. Danramil 1013-02/Montallat Pelda Gunawan, dalam kesempatan itu mengatakan kegiatan gotong royong bersama ini agar pengendara yang keluar masuk di Kelurahan Montallat dua tidak terganggu dalam perjalanan," ujarnya.
"Pembersihan di lakukan untuk memperluas bahu jalan dikarenakan banyak nya kendaraan yg lalu-lalang yang melewati jalur poros Kelurahan Montallat dua," jelasnya.
Dalam kesempatan itu, lanjutnya, juga kita mengimbau kepada semua pengendara yang melewati jalan jalur poros Kelurahan Montallat agar mematuhi aturan seperti memakai masker dan Helm serta melengkapi persyaratan kendaraan yang di gunakan," pungkasnya. (Led)