Perang Sampah Sambil Jalan Sehat
BARUT -MkNews-Karang Taruna Barito Utara bersama dengan Gabungan Relawan Kemanusiaan Barito Utara (GEN BATARA) didukung oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga Sejahtera (TP PKK) Kabupaten Barito Utara dan Dinas Sosial PMD Barito Utara melakukan kegiatan perang sampah sambil jalan sehat yang dilakukan di tiga titik tempat.
Tempat pertama di daerah Dermaga Jalan Akasia, sampai dengan Jalan Keladan dan Semoga Indah dan langsung Ketua TP PKK Hj Sri Hidayati Nadalsyah dan pengurusnya serta Kadisos PMD Barut Eveready Noor SE serta Sekdisny Sunarti dan lainnya.
Sementara tempat kedua tim dibagi dua tempat, yang mana tempat pertama Jalan Panglima Batur, Jalan Anggrek, samapai dengan Gang Paragua, lanjut Gang Dahlia yang laangsung di pimpin oleh Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna Barito Utara Ahmad Gunadi serta Kadis Nakertrankop UMKM Barut, H.Mastur dan Lurah Melayu Redi Wahyu Nugraha, dan Seklurnya Dayat Salikin serta Ketua Karang Taruna Barut Roby Cahyadi dan Sekretaris Saleh Purwanto dan pengurus lainnya.
Sementara di tim kedua menyasar lokasi di Jalan Panglima Batur menuju Perwira dan Merseka kemudian lanjut ke Gang Samping Mesjid Muhamadiyah tembus Kuala Lumpur.
(Zie - Red)