Presdir IRJ Group : tekankan pentingnya disiplin jika ingin sukses
Jakarta – MKNews -Presiden Direktur PT Imza Rizky Jaya (IRJ) Group Dr (Cn) Hj. Rizayati, SH, MM, mengatakan, kunci keberhasilan adalah disiplin, karena disiplin memastikan semua aturan, kebijakan dan kesepakatan dilaksanakan dengan penuh dedikasi dan motivasi tinggi. Disiplin mengutamakan ketegasan prinsip dan akuntabilitas yang memadai.
Hal itu disampaikan Hj. Rizayati, untuk memotivasi seluruh karyawan IRJ Group, agar menerapkan kedisiplinan, dan bertanggung jawab atas pekerjaan yang diamanahkan.
“ Sukses adalah buah dari kerja keras dan disiplin harus menjadi sebuah prinsip. Selain itu sangatlah penting restu orang tua, dan tak putus untuk selalu mendekatkan diri pada Alloh SWT, Sang Pemilik Kehidupan ini,” kata Hj. Rizayati, Selasa (10/5/2022).
Sebagai seorang pemimpin perusahaan nasional, Hj. Rizayati selalu menekankan disiplin terhadap karyawannya.
Hj. Rizayati dikenal sebagai sosok supel, tegas, bersahaja, dan religius. Meski masih tergolong berusia muda, namun memiliki visi ke depan dan memiliki segudang pengalaman dalam dunia bisnis.
Dikatakan penggagas program Indonesia Terang ini, seorang pemimpin harus memiliki leadership skill dengan baik, karena memegang peranan penting dalam sebuah manajemen kepemimpinan, bisa menginspirasi orang lain untuk mengimplementasikan program kerja yang telah ditetapkan.
“ Saya ingin karyawan IRJ Group memiliki visi untuk membangun bersama, kuncinya yaitu tadi, disiplin, jujur, konsisten dan bertanggung jawab penuh atas pekerjaan yang diamanahkan. Dimanapun, dan dalam keadaan apapun.
Hj. Rizayati memang pribadi santun, tangguh dan bertangan dingin. Dari kiprah dan prestasinya, sejumlah penghargaan bergengsi berhasil diraihnya. Semua program yang dicanangkan selalu berhasil dan membawa manfaat, bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat, seperti program energi listrik tenaga surya, hingga bantuan rehab rumah tidak layak huni.( win/red )