Kesiapsiagaan Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Tangani Laka Tunggal

PALANGKA RAYA_ MKNews- Kesiapsiagaan Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Aipda Toha terhadap warga binaan memang di atas rata-rata.

Buktinya, pasca menerima laporan adanya satu unit minibus yang nyebur ke parit, aparat kepolisian ini langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), Senin (22/8/2022) pagi.

Setibanya di lokasi yang berada di tikungan jatam jalan Kalibata Kelurahan Menteng, petugas memang menemukan mobil merk Toyota Fortuner yang dikemudikan seorang pria dibawah umur.

Ketika dikonfirmasi, Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Pahandut Kompol Susilowati pun membenarkan hal tersebut.

"Jadi memang benar, kami dari Polsek Pahandut dalam hal ini Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng tadi telah menerima adanya laporan masyarakat terkait terceburnya satu unit Toyota Fortuner," ungkapnya.

Sampai berita ini tayang pihak dari Kapolsek dan unit lakalantas masih melakukan evakuasi untuk mengangkat mobil tersebut, dan Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut,

"Mobil milik Pak Simamora ini yang diduga kuat merupakan korban Lakalantas tunggal karena lepas kendali. Untuk sekarang minibus tersebut sudah ditangani Unit Lakalantas Polresta Palangka Raya dan Tim Rescue 112 dan tidak ada korban jiwa," tutupnya. (Fdl) 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url