Tim Emergency PANDULIMA Mengamankan Ular Cobra

PALANGKARAYA_MKNews- Tim Emergency PANDULIMA kembali mendapatkan laporan dari warga untuk menangkap ular cobra yang masuk kedalam pertokoan jalan Adonis Samad Kelurahan Panarung, kecamatan Pahandut, Palangka raya. Rabu 21/09/2022

Seekor ular cobra sempat gegerkan penghuni toko jalan Adonis Samad di depan mini soccer.Kemudian salah satu penghuni toko menghubungi tim Emergency Pandulima untuk meminta tolong mengamankan/ menangkap ular tersebut.

"Saya hubungi tim pandulima untuk menangkap ular itu, karena kami tidak berani mengusirnya keluar dari toko" ucap salah satu penghuni toko

Mendengar adanya laporan dari warga adanya ular masuk toko warga tim pandulima pun segera bergegas menuju alamat yang di berikan oleh pelapor.
 
Tidak berselang lama kemudian Tim Emergency Pandulima sampai di TKP dan langsung mencari keberadaan ular tersebut yang bersembunyi di bagian dapur.

"Kami mendapatkan laporan dari warga bahwa ada ular masuk dan meminta kami untuk menangkap nya" ucap Ryan salah satu anggota pandulima

Setelah beberapa saat mencari ular di bagian dapur tim pandulima berhasil menangkap ular jenis Cobra yg di perkirakan panjang kurang lebih mencapai 1,5 meter.

Kemudian ular tersebut di bawa untuk di amankan dan di lepas liarkan kembali ke hutan yang jauh dari pemukiman warga. (Fdl)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url