Muhtarudin:Pendidikan Politik,Partai Golkar Ingin Rebut kembali Kadernya jadi Tumpu Kepemimpinan Seruyan
Kuala Pembuang ( MKNews)Partai golongan karya ( Golkar ) kabupaten seruyan adakan agendaPendidikan politik orientasi fungsionaris kepada seluruh petinggi kader Golkar,maupun anggota Caleg golongan karya,yang berada di kalimantan tengah. Kegiatan agenda ini dilaksanakan di gedung serbaguna kuala pembuang,kabupaten seruyan. Senin20/11/2023.
Kegiatan ini bertujuan untuk merapatkan barisan sekaligus melakukan pembekalan kepada seluruh Caleg, bagaimana nantinya persiapan di Pemilu 2024. Intinya, adalah konsolidasi internal yang artinya kami menyiapkan para kader agar siap bertarung, dan berkonsentrasi fokus untuk kemenangan.
Agenda rangkaian konsolidasi ini, diseluruh 13 kabupaten dan satu kota, dan yang terakhir di dapil tiga ini,yaitu khususnya di kabupaten kotawaringin timur dan kabupaten seruyan.
dalam rangkaian konsolidasi struktur partai ini untuk menghadapi pemilu 2024 mendatang,pilpres serta untuk menghadapi pilkada 2024.dan kami juga sekaligus untuk mengaudit struktur para kader partai golongan karya ( Golkar ) sekalimantan tengah.
Selain itu,muhtarudin,selaku DPR RI,dalam wawancara nya kepada awak media ini,menjelaskan,sejauh mana untuk kesiapan para kader Golkar,yang untuk dicalonkan legislatif nantinya.
baik dari pusat provinsi maupun dari kabupaten, dan kami juga sekaligus memberikan pembekalan maupun arahan kepada calon caleg kader golkar,dan apa saja langkah-langkah mereka yang akan kita putuskan nantinya.jelasnya.
berbicara untuk target muhtarudin menegaskan,"target Golkar harus menang, dan kita sudah menyusun langkah-langkah dan srategi untuk pemenangan"ujarnya.
lanjut Muhtarudin,untuk kesiapan kami dari partai Golkar, kalau besok sudah pemilu kita sudah siap, artinya secara organisasi kita sudah siap,kader kita sudah siap. hanya saja tinggal kita memperkuat soliditas dan strategi,bekerja sama, spirit agar para kader harus berjuang tetap keras, dan harus serius.karena partai golkar sudah siap secara struktur maupun secara personal.
Selain itu, untuk dukungan pilpres Prabowo dan Gibran, Muhtarudin mengungkapkan, partai golkar telah memutuskan dalam rapat pimpinan nasional ( Rapimnas ) bahwa untuk calon presidin nya adalah prabowo Subianto dan wakil presiden nya Gibran raka buming raka.
dan ini adalah keputusan final dari partai, bukan keputusan dari DPP secara nasional, artinya ini sesuatu yang harus kita perjuangkan untuk memenangkan Pilpres tersebut.ungkap nya.
terkait program,Muhtarudin, memaparkan,strategi langkah sudah kita persiapkan, menyinggung untuk mengambil Gibran sebagi wakil presiden,"kita memberikan peluang kepada kaum muda, kaum Zed, melenial agar bisa tampil dipentas politik,karena ini memang dieranya dan kaum muda lebih banyak dari pada kaum yang tua, apalagi ini kita diera berdemokrasi,saat nya lah kita mempersiapkan generasi anak muda untuk maju kedepan, tambhanya.
"untuk kaum muda kader partai golkar sudah kami siapkan, dan untuk bisa tampil maju kedepan sebagai, geburnur, walikota, Bupati, DPR,untuk kedepan nanti nya", papar nya.
Muhtarudin selaku DPR RI,dari fraksi partai golongan karya (Golkar) dan ia juga menyandang sebagai ketua koordinator wilayah kalteng Bapilu, berharap kepada seluruh jajaran kader golkar agar bisa merebut kembali tampuk kepemimpinan seperti yang telah dilakukan kader golkar beberapa tahun yang lalu khusus nya di kabupaten seruyan,contoh nya seperti, partai golkar dulunya kadernya bisa jadi Bupati, bisa jadi ketua DPRD, dan banyak lagi yang lain nya, maka harapan saya kepada seluruh jajaran kader partai golkar bisa merebut kembali seperti yang mereka lakukan dahulu,khusus nya di kabupaten seruyan maupun daerah kabupaten lain nya, ujar muhtarudin(gan).