Pemkab Kapuas Ikuti Penandatanganan Kontrak Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Dilingkup Pemerintah Provinsi Kabupaten/Kota se-Kalteng TA 2024
KUALA KAPUAS, MKNews - Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi didampingi Sekda Kapuas Septedy dan Unsur Forkopimda setempat mengikuti kick off penandatanganan kontrak pengadaan barang dan jasa pemerintah dilingkup pemerintah provinsi kabupaten/kota se-kalteng tahun anggaran 2024 secara daring, bertempat di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Senin (29/01/2024) pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo, Unsur Forkopimda se-Kalimantan Tengah dan Kepala Perangkat Daerah se-Kalimantan Tengah.
Dalam sambutannya Gubernur Kalteng Sugianto Sabran mengatakan percepatan pelaksanaan pengadaan barang atau jasa pemerintah sangat penting bagi ekonomi nasional dan daerah serta pembangunan sektor - sektor lainnya.
"Pelaksanaan proyek pengadaan barang dan jasa, kualitas dan kuantitas agar dapat terjaga dengan baik," ucap Sabran.
Dirinya juga menyampaikan point-point penting yang perlu mendapat perhatian serius oleh kepala daerah khususnya Bupati atau Wali Kota agar dapat mendorong Bank Kalteng menjadi bank terdepan di Kalteng sehingga mampu bersaing dengan Bank Swasta maupun Bank Nasional lainnya.
Lebih lanjut Gubernur pun mengajak seluruh stakeholders agar memiliki komitmen yang kuat dengan sinergi dan kolaborasi bersama, seiring dan sejalan untuk membangun Kalteng yang bermartabat serta sejahtera.(Heri)