Tumpah Ruah, Pendukung Dan Relawan GOGO-HELO Memadati Arena Terbuka Tiara Batara
BARITO UTARA, MKNews-Tumpah ruah masyarakat memadati Kampanye Akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara H. Gogo Purman Jaya, S.Sos-Drs Hendro Nakalelo, M.Si (GOGO-HELO) di Arena Terbuka Tiara Batara Muara Teweh, Minggu 17/11/2024.
Seluruh masyarakat, serta relawan dan pendukung GOGO-HELO langsung berdatangan memenuhi seluruh sudut Arena Terbuka Tiara Batara Muara Teweh, untuk menyaksikan penampilan dari artis dan grup band Hello.
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara H. Gogo Purman Jaya, S.Sos. dan Drs. Hendro Nakalelo, M.Si. atau (GOGO-HELO) langsung menyapa pendukung dan relawan serta simpatisannya.
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Barut nomor urut 01 ini mengucapkan terima kasih, kepada para pendukung dan relawan yang telah bersedia bertahan untuk mendengarkan orasi-orasi pemilihan kepala daerah yang insyaallah tinggal 10 hari lagi.
Kemudian bagi saudara-saudara kita yang belum bisa hadir saat ini, bisa nonton lewat YouTube. Semoga saja apa yang telah kita sampaikan ini, akan menjadi hikmat bagi kita semua untuk tanggal 27 November yang akan datang," Kata H. Gogo.
Dari perjalanan kami mengelilingi 93 desa dan 10 Kelurahan yang ada di Kabupaten Barito Utara, kami banyak mendengar keluhan-keluhan masyarakat. Keluhan inilah yang akan kita sampaikan dan kita carikan solusinya sehingga kedepan uang kita untuk membahagiakan anak-anak kita, generasi dan generasi kita di seluruh Kabupaten Barito Utara," Ucapnya.
Meski hujan sempat mengguyur, namun tak menyurutkan semangat masyarakat dan relawan serta pendukung yang hadir. GOGO-HELO bersama tim pendukung pun terus menyuarakan, ajakan untuk memilih Paslon Nomor Urut 01 pada Pilkada 27 November mendatang. (Led)